Lewat Anggota DPR RI Komisi IV DR.H.Suhardi Duka Masih Terus Mengalirkan Bantuan Pertanian

oleh
oleh

Mediatha.Com,Mamuju,Sulbar—26 Desember 2022, Menjelang akhir tahun 2022, pemerintah kabupaten mamuju yang kembali mendapat dukungan kegiatan APBN lewat anggota DPR RI Komisi IV DR. H. Suhardi Duka, masih terus mengalirkan bantuan pertanian dan peternakan ke kabupaten mamuju.

Kepala dinas Tanaman pangan holtikultura dan peternakan, Sofyan, menyebutkan bantuan yang bersumber dari APBDP kabupaten mamuju di tambah dari APBN melalui intervensi program oleh legislator senayan Suhardi Duka, secara rinci antara lain, Tractor roda dua 1unit, pupuk organik 160 dos, Motor roda 3 10unit, Pompa air 9 unit, Pembagunan jalan tani, Pembagunan rehab jaringan, Ayam ras bertelur dan pakan ayam serta ternak ayam, ayam dan mesin pelletizer, Kawat duri, Pemipil jagung, Conseler mini, Kampung aneka cabai, Bibit durian, hingga Poreser.

Bupati mamuju, Hj. Sitti Sutinah Suhardi, kembali menyampaikan rasa tetimakasih kepada H. Suhardi Duka, atas bantuan yang terus dirasakan oleh masyarakat Sulawesi barat dan juga secara khusus yang ada di mamuju.

Sutinah menilai, bantuan tersebut akan sangat membantu, terutama bagi para petani yang akan lebih produktif sebab telah ditunjang dengan sejumlah alat dan mesin pertanian (alsintan) yang cukup memadai.
Kepada para penerima, ia mengharapkan bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan dengan baik dalam upaya meningkatkan produktifitas pertanian dan peternakan sehingga masyarakat mamuju tidak lagi harus mendatangkan komoditas kebutuhan pangan dari luar mamuju, utamanya dalam menghadapi hari-hari besar keagamaan seperti Idul fitri yang tinggal beberapa bulan lagi.

Terlepas dari itu, Meski belum dapat di generalisir, namun bantuan yang di salurkan pemerintah kabupaten mamuju, bersama anggota DPR RI Suhardi Duka, maupun bantuan melalui pemerintah provinsi Sulbar, diyakini telah berdampak pada menurunnya angka inflasi di kabupaten mamuju.

Kondisi ini diharapkan akan menjadi penguatan dalam meningkatkan ketahanan pangan di daerah ini, serta mempersiapkan diri sebagai daerah penyanggah ibu kota negara.